Workshop Penyusunan Evaluasi Praktik Profesional Berkelanjutan Bagi Tenaga Medis (Dokter, Perawat, Nakes Lain) di Rumah Sakit

DASAR PEMIKIRAN
Rumah sakit sebagai organisasi pelayanan kesehatan merupakan suatu organisasi yang kompleks di mana di dalamnya terdapat banyak profesi dari berbagai bidang yang harus bekerja sama dan berkoordinasi secara professional di dalam memberikan layanannya.

Untuk membanguna budaya keselamatan dan peningkatan mutu serta keselamatan pasien di rumah sakit, maka manajemen rumah sakit harus membuat suatu kebijakan dan sistem penilaian yang objektif agar seluruh tenaga medis di rumah sakit dapat berkembang sesuai potensi serta uraian tugas yang ada. Penilaian ini dilakukan melalui sebuah sistem yang disebut sebagai evaluasi praktik professional berkelanjutan.

Evaluasi praktik profesional berkelanjutan (OPPE) adalah proses pengumpulan data dan informasi secara berkesinambungan untuk menilai kompetensi klinis dan perilaku profesional tenaga medis.

PROSES MONITOR PENILAIAN OPPE TENAGA MEDIS UNTUK :

  1. Meningkatkan praktik individual terkait mutu dan asuhan pasien yang aman;
  2. Digunakan sebagai dasar mengurangi variasi di dalam kelompok tenaga medis (KSM) dengan cara membandingkan antara kolega, penyusunan panduan praktik klinis (PPK), dan clinical pathway; dan
  3. Digunakan sebagai dasar memperbaiki kinerja kelompok tenaga medis/unit dengan cara membandingkan acuan praktik di luar rumah sakit, publikasi riset, dan indikator kinerja klinis nasional bila tersedia.

PENILAIAN OPPE TENAGA MEDIS MEMUAT 3 (TIGA) AREA UMUM YAITU :

  1. Perilaku;
  2. Pengembangan Professional; dan
  3. Kinerja Klinis

EVALUASI PERILAKU MEMUAT :

  1. Evaluasi apakah seorang tenaga medis mengerti dan mendukung kode etik dan disiplin profesi dan rumah sakit serta dilakukan identifikasi perilaku yang dapat atau tidak dapat diterima maupun perilaku yang mengganggu;
  2. Tidak ada laporan dari anggota tenaga medis tentang perilaku yang dianggap tidak dapat diterima atau mengganggu; dan
  3. Mengumpulkan, analisis, serta menggunakan data dan informasi berasal dari survei staf serta survei lainnya tentang budaya aman di rumah sakit.

Workshop ini dikemas dan disampaikan dengan cara yang mudah oleh praktisi akademisi yang telah mendalami penyusunan evaluasi praktik professional berkelanjutan di rumah sakit. Diharapkan setelah mengikuti pelatihan ini peserta akan mampu menyusun evaluasi praktik professional berkelanjutan di
rumah sakit tempat mereka bekerja.

TUJUAN UMUM
Meningkatkan pemahaman dan kemampuan pengelola dan manajemen RS dalam menyusun evaluasi praktik professional berkelanjutan bagi tenaga medis di rumah sakit, mencakup dokter, perawat dan nakes lain.

TUJUAN KHUSUS
Dengan mengikuti pelatihan ini, peserta di harapkan dapat memahami :

  1. Definisi evaluasi praktik professional berkelanjutan.
  2. Tujuan menyusun evaluasi praktik professional berkelanjutan.
  3. Bagaimana menyusun evaluasi praktik professional berkelanjutan yang baik dan objektif di rumah sakit.
  4. Cara implementasi praktik professional berkelanjutan di rumah sakit.

WAKTU PELAKSANAAN
Hari / Tanggal : Rabu – Kamis, 29 – 30 Mei 2024
Tempat : Hotel Santika Premiere Slipi,

Jl. Aipda K.S. Tubun No. 7 Slipi, Jakarta Barat

PESERTA YANG DIHARAPKAN MENGIKUTI

  1. Direksi, Manajemen RS serta Pemilik Rumah Sakit.
  2. Manager Pelayanan Medis, Keperawatan, Penunjang Medis dan HRD.
  3. Komite Mutu & Keselamatan Pasien di Rumah Sakit.
  4. Staf lainnya terkait Pembuatan Evaluasi Praktik Professional berkelanjutan di Rumah Sakit.
  5. Akademisi

NARA SUMBER / FASILITATOR

  1. dr. Dini Handayani, MARS, FISQua, FIPC
  2. Pembicara Praktisi dari RS Swasta :
    • dr. Danny Widjaja, MM (Quality, Safety & Risk General Manager – Siloam Hospital Group )
    • Veronika Sri Mahayani, S.Kep, Ns, MM
  3. Pembicara praktisi dari RS Pemerintah :
    DR. Dr. Hervita Diatri, Sp.KJ ( K ), FISQUA(Ketua Komite Mutu & Keselamatan Pasien RSCM & Anggota Komite Nasional Keselamatan Pasien Kemenkes RI );

EVALUASI

  1. Evaluasi penyelenggaraan pelatihan
  2. Evaluasi pembicara

BIAYA INVESTASI PER PESERTA

  1. Paket A : Rp. 5.600.000,- (termasuk akomodasi menginap 2 malam, 1 kamar 1 orang)
  2. Paket B : Rp. 4.850.000,- (termasuk akomodasi menginap 2 malam, 1 kamar 2 orang)
  3. Paket C : Rp. 4.100.000,- (tanpa penginapan)

CARA MENDAFTAR/MEMBAYAR

  1. Daftarkan diri melalui registrasi online pada link berikut : https://bit.ly/Registrasi-WSOPPE-Mei24 (masing – masing wajib mengisi nama lengkap dan gelar untuk sertifikat, alamat e-mail yang aktif, No. HP dengan WhatsApp aktif (mohon langsung bergabung melalui link wa group), RS/Instansi/Organisasi, Jabatan).
  2. Lakukan pembayaran dengan cara transfer melalui Bank Mandiri No. Rek. 120.0001061972 An. PERSI-PB
  3. Kirimkan foto bukti transfer/pembayaran melalui WhatsApp ke Sdri Desy (HP. 0812 1037 4733)

FASILITAS

  1. Akomodasi hotel bagi peserta yang menginap (2 malam di Hotel Santika Premiere Slipi Jakarta)
  2. Mengikuti pelatihan selama 2 hari
  3. Coffe break, lunch selama pelatihan
  4. Kits, Softcopy materi, kuitansi dan sertifikat

Catatan :
Bagi peserta yang menginap di Hotel Santika Premiere Slipi Jakarta :
a. Check in mulai jam 14.00 WIB hari Rabu, 29 Mei 2024
b. Check out jam 12.30 WIB hari Jum’at, 31 Mei 2024
c. Selain tanggal tersebut, peserta yang menginap di Hotel Santika Premiere Slipi Jakarta biayanya di luar paket pelatihan.

Lampiran:
Surat Edaran dan TOR Workshop Penyusunan Evaluasi Praktik Profesional Berkelanjutan Bagi Tenaga Medis (Dokter, Perawat, Nakes Lain) di Rumah Sakit